Berlin (AFP/ANTARA) - Bayern Munich bangkit kembali
dari kekalahan Liga Champions pertengahan pekan di Belarus saat bintang
Perancis Franck Ribery mencetak dua gol dalam kemenangan 2-0 mereka di
kandang Hoffenheim di Bundesliga, Sabtu.
Setelah kalah 3-1 atas BATE Borisov di Minsk, Selasa - kekalahan pertama mereka dalam 10 pertandingan kompetitif musim ini - Bayern menikmati kemenangan meyakinkan di Allianz Arena dengan kemenangan ketujuh beruntun di liga domestik.
Dengan urutan kedua Eintracht Frankfurt bermain di Borussia Moenchengladbach pada Minggu, Bayern mengambil kesempatan untuk memimpin lima poin di puncak klasemen.
Ribery membuka skor pada menit ke-19 setelah umpan Thomas Mueller. Menaklukkan bek Hoffenheim asal Prancis Andreas Beck, selanjutnya menembakkan bola melalui kaki kiper Casteels Koen dari jarak delapan meter.
Kemudian setelah kerja sama yang dibangun dengan baik oleh striker Mario Mandzukic dan gelandang Toni Kroos, Ribery berlari cepat untuk kembali menaklukkan Casteels pada menit 47.
Sementara itu manajer Wolfsburg yang juga mantan manajer Schalke, Felix Magath, harus menelan kekecewaan saat Royal Blues menikmati kemenangan 3-0 di Gelsenkirchen.
Magath menghabiskan dua tahun di Schalke sebelum ia dipecat pada Februari 2011 ketika ia kembali ke Wolfsburg.
Tim Magath takluk di markas Gelsenkirchen, Velit Arena, berkat gol striker Peru Jefferson Farfan, pemain depan Belanda Ibrahim Afellay dan gelandang Roman Neustaedter.
Pertandingan tersebut merupakan yang keenam bagi Wolves tanpa kemenangan dan kekalahan ketiga beruntun mereka untuk meninggalkan kedua tim Magath itu berada di bawah, sementara Schalke naik ke posisi ketiga.
Hamburg terus menapaki tangga klasemen dengan kemenangan 1-0 di Bavarian Greuther Fuerth berkat gol babak pertama striker Korea Selatan Son Heung-Min.
Sejak penandatanganan Rafael van der Vaart dari klub Premier League Tottenham Hotspur, Hamburg tak terkalahkan dalam empat pertandingan terakhir mereka dan menang di Bavaria menunjukkan tim Thorsten Fink dalam kondisi sehat.
Mainz menikmati kemenangan 1-0 di kandang Fortuna Duesseldorf, dengan kiper Fabian Giefer membuat nama untuk dirinya sendiri karena hanya kebobolan tiga gol dalam tujuh pertandingan musim ini.
Giefer gagal membendung sundulan menit ke-85 dari gelandang asal Macedonia Nikolce Noveski saat Duesseldorf menderita kekalahan pertama mereka sejak memenangi promosi Bundesliga pada Mei lalu.
Freiburg menikmati kemenangan pertama mereka dalam empat pertandingan dengan kemenangan 3-0 di kandang Nuremberg. (nm/ml)