Edit byBintang88stars

Jumat, 01 Februari 2013

Layanan BBM Pada BlackBerry Z10 Bisa Digunakan Dengan Koneksi Internet Biasa

Bintang88Stars - Banyak dari kita yang baru sadar bahwa layanan aplikasi messenger ekslusif milik BlackBerry yaitu BBM hanya akan bisa digunakan jika menggunakan paket BlackBerry Internet Service atau biasa disebut BIS. Hal tersebut rupanya jadi perhatian RIM yang direncanakan akan merilis BlackBerry 10 pada tanggal 30 januari kemarin.


Kabar terbaru mengenai platform BlackBerry 10 yang sedianya akan dirilis besok ialah soal penggunaan aplikasi instant messaging BBM yang kini tidak lagi harus menggunakan paket data BIS seperti yang ada pada device BlackBerry sebelumnya.
Itu berarti para pengguna smartphone BlackBerry 10 seperti BlackBerry Z10 bisa menggunakan aplikasi BBM tanpa harus membayar paket BIS ke operator. Aplikasi BBM tersebut bisa digunakan dengan menggunakan koneksi internet standar pada umumnya.
Pengumuman tersebut datang dari brosur salah satu operator telekomunikasi di Inggris yang rencananya akan menjual BlackBerry Z10 mulai esok hari. Namun belum dijelaskan apakah BBM juga bisa digunakan via Wi-Fi.


Kabar tersebut tentu saja membuat konsumen makin banyak yang tertarik dengan produk RIM terbaru tersebut. Karena dengan smartphone BlackBerry 10, anda tidak lagi harus membayar dobel untuk menikmati layanan internet standar dan layanan aplikasi BBM. Cukup dengan paket internet biasa, anda bisa menggunakan keduanya.
Startegi menghilangkan paket BIS juga diyakini akan meringankan beban operator yang selama ini harus membayar paket BIS yang digunakan pengguna kepada RIM.

Ditulis Oleh : Fanibintangstars ~ TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN SOBAT B88S PADA ARTIKEL INI

Artikel Layanan BBM Pada BlackBerry Z10 Bisa Digunakan Dengan Koneksi Internet Biasa ini diposting oleh Fanibintangstars pada hari Jumat, 01 Februari 2013. Terimakasih atas kunjungan Anda serta kesediaan Anda membaca artikel ini. Kritik dan saran dapat anda sampaikan melalui kotak komentar.

:: Get this widget ! ::

Add a Comment. Read Comment Policy ▼
Please Note
- No live link
- Pergunakan bahasa baku dan tanpa singkatan serta sesuai dengan topik pembahasan
- Komentar yang relevan akan saya balas dan kunjung balik secara otomatis (tanpa meminta)
- Tekan "subscribe by email" untuk mengetahui balasan dari saya
- Untuk mendapatkan BACKLINK, gunakan OpenID.

3 komentar:

Mohon Berkomentar dengan menggunakan Name/URL jangan menggunakan Anonymous karena blog ini defollow mohon kiranya berkomentar yang baik jangan sampai komentar anda terkena spam